biasanya dalam pembelajaran olahraga kita cenderung berteriak apalagi jika sedang melakukan game.
tapi tidak dengan kami, mulai dari kemarin sekolah kita memng mengadakan UAS semester ganjil bagi siswa-siswi kelas X dan XI.
dan hal ini berdampak pada kami yang seharusnya bisa bermain dengan tertawa atau berteriak kepada lawan ataupun kawan menjadi harus dalam diam.
tadi kami memainkan permainan BOLA KASTI. kalian tau kan? ya jelas, permainan ini pasti mau tidak mau membuat kita berteriak-teriak, tapi kami harus tetap menjaga ketenangan agar adik-adik kelas tidak merasa terganggu.
konyol memang olahraga dan bermain tapi dalam diam HAHAHA
bukan hanya kami yang menikmati permainan ini, tapi guru bahasa jepang kita (sensei Alif) juga tertawa-tawa melihat tingkah laku kita yang sedikit-sedikit sssssssttt sssttt atau meneng reeek kaleeeem
padahal ada kejadian bodoh yang dilakukan kami, misalnya memukul bola sampai ke genteng dan berakibat poin untuk lawan, bukan melempar bola namun melemparkan tongkatnya ke tanah, sampai melempar bola ke "itunya" cowok salah satu pemain dari kami HAHAHA
08 desember 2011
gak akan aku lupa kawan :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar